Rabu, 15 Juni 2016

Makam Ki Ageng Tarub Grobogan

Makam Ki Ageng Tarub terletak di desa Tarub, kecamatan Tawangharjo, kabupaten Grobogan. Ki Ageng Tarub merupakan tokoh legendaris di tanah Jawa. Masih ingat dengan cerita Jaka Tarub ? Ya, beliaulah yang kemudian mendapat gelar Ki Ageng Tarub setelah menikah dengan Dewi Nawang Wulan. Makam ini juga tidak pernah sepi dari peziarah. 

Bagi anda yang ingin berwisata religi, makam Ki Ageng Tarub dapat anda masukkan ke dalam list tujuan wisata anda. Selain berziarah, anda juga bisa mendengar sejarah Ki Ageng Tarub lewat juru kunci makamnya. Waktu yang ramai adalah setiap malam Jum’at, kemudian peringatan berbagai acara seperti Haul dan acara rutin yang diselenggarakan oleh pengelola makam. 

Haul Ki Agung Tarub diperingati setiap tanggal 15 Syafar setiap tahunnya. Adapula acara bulanan yanag rutin dilakukan disini adalah Dzikir dan Istighotsah bersama setiap malam purnama yaitu setiap tanggal 14.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar